Header Ads

 


Gerakan Pangan Murah, Pemkab Minut Sasar Desa Watutumou


Editorialsulut.com, Minut: Gerakan Pangan Murah (GPM) jadi salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) dalam menekan inflasi tapi juga memberikan kemudahan bagi masyarakat.

Seperti terpantau di Desa Watutumou Kecamatan Kalawat, Kamis (24/4/2025), Bupati Joune Ganda memimpin kegiatan GPM tersebut.

Unsur Forkopimda juga nampak hadir yakni Kapolres Minut dan Dandim 1310 Bitung Minut, TPID, Camat Kalawat dan Pemdes Watutumow.

" Tujuan kegiatan ini, untuk menjaga stabilisasi dan pengandalian inflasi daerah dan mendapat subsidi 10 hingga 30 persen dari harga pasar dari pemerintah kabupaten minut," kata Bupati JG.

Sejumlah komoditi pangan disiapkan Pemkab Minut dengan harga terjangkau diantaranya Bawang merah, bawang putih, tomat dan daging ayam, beras premium, gula pasir, minyak goreng, telur, terigu, cabe rawit dan cabe keriting.

(Day)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.