Header Ads

 


11 Camat Hadir di RDP dengan Komisi 1

 


Manado ESC - Ketua Komisi I,  DPRD Manado, Noortje Van Bone, menyatakan dari 11 kecamatan yang ada di Manado hanya ada dua yang capaian realisasi PAD dari retribusi sampah yang mencapai angka 98 - 101%. 

"Dari 11  kecamatan yang ada, hanya kecamatan Singkil dan wanea yang capaian realisasinya sangat baik sementara yang lainnya berada jauh di bawah target yang ditetapkan,"  kata ibu Nor, sapaan akrab legislator senior itu. 

Dia mengatakan memang pendapatan asli daerah di kecamatan hanya bersumber dari retribusi sampah karena itu Dia mengingatkan semua camat untuk membuat terobosan baru dan saling berbagi kiat tentang bagaimana cara meningkatkan PAD dari retribusi sampah. 


Meski demikian Ibu Nor, tetap memberi apresiasi kepada seluruh camat, mengingat mereka juga sudah bekerja keras untuk mengumpulkan PAD bagi pemerintah maupun masyarakat kota Manado. 

"Kami kami tentu berharap pada tahun ini semua kecamatan bisa mencapai target yang ditetapkan sebab itu perlu bersinergi terus dengan DPRD sebagai mitra kerja dan juga dengan sesama kecamatan yang mencapai target yang ditetapkan,"  katanya. 


Sementara sejumlah legislator lainnya seperti Nanda Lamadau,  mempertanyakan tentang pertikaian antara anak muda di kecamatan Tuminting juga mengenai dugaan pungli yang dilakukan oleh oknum di kelurahan dengan alasan untuk membuat register kelurahan. 

Sedangkan legislator Jacky Dumais mengangkat tentang masalah perseteruan batas Tanah yang terjadi di kelurahan sumompo, serta di kelurahan Alung Banua. 

Dumais juga mengangkat tentang bantuan sosial dalam hal ini bantuan kepada lansia agar dibagikan dengan merata dan adil jangan terkesan pilih kasih karena kenal atau dekat secara emosi dengan Ketua lingkungan atau oknum lain. 

Rapat dengar pendapat tersebut dipimpin oleh Noortje Van Bone, didampingi Vanda penentuan dan Tommy parasan serta dihadiri Keiko Pagemanan, Jacky Dumais dan Heri Kolondam.(Dims)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.