Temu Kangen Royke Lumowa Berbagi Bersama Anak SD Don Bosco
Royke Lumowa berbagi bersama anak-anak kelas 1 sampai 6 juga bagi guru TK, SD,SMU Don Bosco Lembean, Kamis (24/3/2022).(dewa) |
MINUT, ESc--Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa. M.M, Kangen masa-masa Sekolah Dasar (SD).
Tidak selalu bertatap muka, tapi kerinduan Mantan Kapolda Sulawesi Utara itu tak pernah pudar untuk sekolah dimana dia menimbah ilmu.
Terpantau media, Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa M.M, berbagi bersama anak-anak kelas 1 sampai 6 juga bagi guru TK, SD,SMU Don Bosco Lembean, Kamis (24/3/2022).
Buku dan alat tulis juga masker bagi anak-anak SD kelas 1-6 dan beras dibagikan bagi bagi guru TK, SD,SMU Don Bosco Lembean.
Tak lupa depan buku yang di bagikan bapak Royke Lumowa selipkan quotes atau kata-kata bijak "Rajin-rajinlah belajar agar menjadi anak yang pandai dan berguna bagi semua orang."
Sementara itu kehadiran Sahabat Royke Lumowa mendapat sambutan hangat dari para siswa dan guru-guru SD Katolik Donbosco.
Menarik lagi sahabat Royke Lumowa menggelar kuis berhadiah, siswa yang dapat menjawab kuis tersebut langsung mendapat hadiah sampul dari Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa. M.M.
Pertanyaan pun dimulai seputar siapa nama Presiden RI, Dasar Negara RI, menyebutkan lima sila Pancasila dan berhitung/matematika dan siswa-siswa pun berebutan dan maju kedepan menjawab pertanyaan.
Pada pertanyaan punyak siapa kenal Bapak Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa. M.M, tanpa pikir-pikir siswa menjawab mantan Kapolda Sulut dan ada spontan menjawab Gubernur Sulut.
Semetara itu, Kepala Sekolah SD Katolik Don Bosco Astrid Nangka merasa berterima kasih dan bersyukur atas kunjungan Sahabat Royke Lumowa.
"Terima Kasih Pak Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa. M.M, yang sudah berkunjung dan membantu sekolah kami. Pak Royke Lumowa Alumni sekolah kami dan kami sangat bangga memiliki Alumni yang berprestasi di tingkat nasional yang dapat mengharumkan nama sekolah kami," kuncinya.
Diketahui kegiatan Temu Kangen bersama Irjen Pol (Purn). Drs. Royke Lumowa. M.M,, di gagas Sahabat Royke Lumowa, dengan agenda berbagi bersama anak-anak kelas 1 sampai 6 juga bagi guru TK, SD,SMU Don Bosco Lembean. Ada pun yang di berikan berupa buku dan alat tulis untuk anak SD, baju dan beras serta makser bagi para Guru TK, SD, SMP dan SMU Don Bosco Lembean.
Penulis: DeWa
Post a Comment