Bupati Franky Terima Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan
MINSEL, ESC -- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, menggelar acara launching kepesertaan program jaminan sosial bagi 180.000 pekerja rentan di Sulawesi Utara (Sulut), di Grand Kawanua Convention Centre, Novotel Manado, Kairagi-Mapanget.
Acara yang digelar pada Kamis (04/11/2021) dibuka secara langsung oleh Pemerintah Provinsi, yang diwakili Wakil Gubernur Drs. Steven O.E. Kandouw.
Disamping itu, dirangkaikan pula dengan pemberian Penghargaan kepada Bupati/Walikota di Sulut, dalam penyelenggaraan Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.
Terinformasi, dalam kesempatan tersebut Bupati Franky Donny Wongkar, SH., menerima Piagam Penghargaan atas inisiatif dan dukungan penuh dalam perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, bagi 4.978 pegawai non ASN dan 5.000 pekerja rentan di wilayah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Tampak hadir, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Daerah sekaligus sebagai Sekretaris TP-PKK Sulut dr. Kartika Devi Tanos, Mars., Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Anggoro Eko Cahyo beserta jajaran, Ketua DPRD Provinsi Sulut Dr. Fransiscus A. Silangen, SPb, KBD., Direktur Utama Bank SulutGo Revino M. Pepah, para Kepala Daerah se-Sulawesi Utara beserta jajaran Pemerintahan, dan Forkopimda Sulut.
Penulis: Steven Paat
Post a Comment