Header Ads

 


DWP Sulut, Gelar Sosialisasi di Minahasa


Minahasa,  BLITZ-- Dharma Wanita Pertsatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar sosialisasi Pertahanan di Kabupaten Minahasa, bertempat di Ruang Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa, Kamis (22/03/2018).

Dalam sambutan Pj Bupati Minahasa Drs Royke H. Mewoh DEA menyampaikan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Minahasa, harus bekerja sama dengan DWP Provinsi,

" Untuk itu dalam mengadakan kegiatan harus sesuai dengan Program-program DWP yang telah ditetapkan," Singkat mewoh.


Dalam kesempatan yang sama Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sulut Dra Ivone Silangen Lombok mengatakan.

" Kami sebagai DWP akan mengadakan kunjungan kerja di seluruh Kabupaten/Kota, di Provinsi Sulawesi Utara dengan tujuan agar saling mengetahui program kerja masing-masing DWP kabupaten/kota," kata Lombok.

Lebih lannjut lombok mengatakan, dimana dalam membuat program juga harus bersinegritas, namun harus menyesuaikan dengan kondisi yang ada, sekaligus menyambung silaturahmi dengan seluruh dharma wanita persatuan di provinsi sulawesi utara.

" Program-program Dharma Wanita Persatuan, mendapatkan dana dari pemerintah untuk itu harus dikelola dengan baik," tutup Lombok.

Dihadiri oleh Pj Bupati minahasa Drs.Royke H Mewoh DEA yang juga sebagai penasehat Dharma wanita persatuan kabupaten minahasa, ketua dharma wanita persatuan provinsi sulut ibu.Dra Ivone  silangen lombok, ketua TP PKK kabupaten minahasa ibu.Helly Mewoh Pongoh, ketua Dharma Wanita persatuan  Kabupaten Minahasa ibu.Seeve  korengkeng warouw,serta anggota  Dharma wanita persatuan kabupaten minahasa.





Willy Tentero

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.